Kapolsek Kembangan Jakarta Barat, Berikan Edukasi Dan Motifasi Kepada Anggota Relawan Satgas Covid-19

dutainfo.com-Jakarta: Kapolsek Kembangan, Kompol H Khoiri memberikan edukasi dan memotifasi kepada anggota Relawan Satgas Covid-19 di Posko Kampung Tangguh Jaya RW 2, Kelurahan Joglo, Sabtu (27/2/2021).

Dalam kegiatan itu, Kompol H Khoiri melaksanakan pengecekan peninjauan pembangunan Posko KTJ yang baru dipugar ulang.

Selanjutnya Kapolsek memberikan pengarahan kepada anggota Relawan satgas Covid-19, adapun tujuan dari kegiatan ini antara lain untuk meningkatkan semangat juang dalam pemahaman pengetahuan Tracing memburu dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19, sebagai Tracer yang handal dengan dilandasi rasa kemanusiaan sebagai amal ibadah bekal akhirat.

Kapolsek, juga mengungkapkan, pemerintah Indonesia melalui Gugus Tugas Covid-19, memanggil warga yang terketuk, untuk menjadi relawan dan membantu penangan pasien yang terjangkit virus Corona hingga pasien yang masuk kategori pasien dalam pengawasan (PDP).

“Kita harus percaya bahwa bencana Covid-19 akan mudah diatasi jika ada lebih banyak lagi relawan kemanusiaan yang terlatih dan mau bergerak secara kolaboratif dengan pihak-pihak terkait, tidak jalan sendiri, dengan menjadi relawan, kita menjadi teladan bagi orang lain untuk melakukan hal positif,” ungkap Khoiri, Minggu (28/2/2021).

Agar kegiatan tidak terasa membosankan Kapolsek, berinisiatif melakukan giat fisik berupa pemberian pengetahuan dasar latihan PBB, kepada peserta.

Adapun upaya humanis dilakukan oleh Kapolsek Kembangan untuk memberikan semangat kepada peserta antara lain menutup kegiatan dengan cara mengajak makan bakso bersama-sama sambil beramah tamah. (Hdr/Chand)

Ini Kata Danramil 01/TS Saat Anggotanya Ikut Ops Yustisi Bersama Tiga Pilar

dutainfo.com-Jakarta: Apel gabungan personel Babinsa Koramil 01/TS, Kodim 0503/JB, bersama unsur Tiga Pilar Kecamatan, dalam rangka Penerapan Penegakan PSBB Transisi Pemrov DKI, Jakarta, digelar di Jl Asemka, Kelurahan Pinangsia, Tamansari, Jakarta Barat, Sabtu (27/2/2021).

Apel tersebut dipimpin Danru Pol PP Kecamatan Tamansari, Abdul Abas, yang diikuti Babinsa Koramil 01/TS, Serda Abdi Amrizal dan petugas gabungan lainya.

Setelah melakukan apel personel gabungan, dilanjutkan Operasi Yustisi Disiplin Masker di Jl Asemka, Pinangsia, Tamansari, Jakarta Barat.

Danramil 01/TS, Mayor Inf Zulkarnaen Galib, mengatakan Operasi Yustisi ini dalam rangka penerapan PSBB transisi ketat Pemprov DKI, Jakarta serta melaksanakan Pergub Nomor 88/2020 dan Pergub 79/2020 Tentang PSBB transisi dan penerapan penegakan hukum protokol kesehatan sebagai upaya dan pengendalian Covid-19.

“Penerapan dan penegakan PSBB transisi ini untuk lebih meningkatkan disiplin masyarakat dalam mematuhi protokol kesehatan, kami bersama TNI-Polri dan Kecamatan Tamansari, terus menekan laju penyebaran virus Covid-19, sesuai atensi dan arahan pimpinan,” ungkap Mayor Inf Zulkarnaen Galib, Sabtu (27/2).

Masih sambung Danramil, kami bersama Tiga Pilar, gencar melakukan operasi yustisi dan hari ini kita libatkan 29 personel gabungan, hasilnya 7 pelanggar dikenakan sanksi sosial membersihkan fasilitas umum, tutup Mayor Inf Zulkarnaen Galib. (Hdr/tim)

Satresnarkoba Polres Jakbar Gagalkan Penyelundupan 100 Kg Ganja

Foto: Kapolres Jakarta Barat Kombes Pol Ady Wibowo (ist)

dutainfo.com-Jakarta: Penyelundupan narkotika jenis ganja di daerah Depok, Jawa Barat, berhasil digagalkan Satuan Reserse Narkotika Polres Jakarta Barat.

“Ya benar selain itu ada dua pelaku yang ditangkap berinisial PYP (25), selaku kurir, dan DK (26), sebagai pemesan ganja, keduanya diamankan di daerah Margonda Depok, Jawa Barat pada Selasa (16/2/2021) lalu,” ungkap Kapolres Jakarta Barat, Kombes Ady Wibowo, pada awak media, Jumat (26/2/2021).

Masih kata Kombes Ady, selain mengamankan dua pelaku, petugas juga berhasil menyita barang bukti ratusan kilogram ganja yang disimpan dalam 3 drum besar.

Sementara Kanit 2 Narkoba Polres Jakarta Barat, AKP Hasolan Situmorang, mengatakan pengungkapan ini bermula informasi masyarakat, akan adanya pengiriman narkoba ke wilayah Jakarta Barat dalam jumlah besar.

Mendapat informasi tersebut kemudian anggota melakukan penyelidikan, setelah melakukan pengintaian kepada pelaku, anggota mendapat informasi akan ada transaksi di daerah Depok, Jawa Barat.

“Kedua pelaku berhasil ditangkap di lokasi transaksi, untuk menutupi aksinya, pelaku menyamarkan ratusan kilogram ganja dengan menggunakan tiga drum besar,” ungkap AKP Hasolan.

Hingga kini kedua pelaku masih menjalani pemeriksaan untuk mengungkap sindikat darimana asal ratusan kilogram ganja itu. (Tim)

Koramil 04/CK, Kodim 0503/JB Bersama Tiga Pilar Gelar Ops Penegakan Perda

dutainfo.com-Jakarta: Guna mencegah penyebaran virus Covid-19, Tiga Pilar Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat, menggelar Operasi Yustisi penegakan Perda ke para pengusaha kafe maupun restoran yang masih membandel dengan buka melebihi batas waktu yang ditentukan.

Dalam operasi tersebut, tiga kafe ditindak karena melebihi batas operasional bahkan masih ada yang nekat buka hingga pukul 23.30 WIB.

Danramil 04/CK, Kodim 0503/JB, Kapten Cpl Edy Moerdoko mengatakan Operasi Gabungan Tiga Pilar sesuai dengan Pergub DKI, Jakarta No 3 Tahun 2021, Tentang Pelaksanaan Perda DKI, Jakarta No 2 Tahun 2020 Tentang Penanggulangan Virus Covid-19 2019 dan Kepgub DKI, Jakarta No 19 Tahun 2021, Tentang Protokol Kesehatan pada masa PPKM Mikro.

“Kegiatan ini kita lakukan bersama TNI-Polri, dan unsur Kecamatan Cengkareng,” ujar Kapten Cpl Edy Moerdoko, Sabtu (27/2/2021).

Masih kata Danramil, untuk sasaran operasi yakni tempat usaha yang masih melayani pembeli di atas pukul 21.00 WIB dan kafe serta hiburan malam.

“Ada tiga kafe yang ditindak, dan diberikan sanksi terkait pelanggaran buka melebihi batas waktu yang ditentukan, dan dalam kegiatan operasi ini berjalan dengan aman serta lancar,” tutupnya. (Hdr/tim)

Tiga Pilar Cengkareng Jakbar, Gaungkan Program Jakarta Bermasker

dutainfo.com-Jakarta: Guna menggaungkan program Jakarta Bermasker, Tiga Pilar Cengkareng, Jakarta Barat, blusukan ke pasar mengkampanyekan pentingnya menerapkan protokol kesehatan ditengah pandemi Covid-19.

Perwira Pengawas Polsek Cengkareng Ipda Munadi menjelaskan bahwa kegiatan tersebut kami bersama tiga pilar Cengkareng, menggaungkan program Jakarta Bermasker.

“Kali ini kami mengkampanyekan tentang pentingnya menerapkan protokol kesehatan kepada para pedagang dan pengunjung pasar rawa gabus Cengkareng, Jakarta Barat,” ujar Ipda Munadi, Jumat (26/2/2021).

Bahwa kegiatan menggelorakan program Jakarta Bermasker ini merupakan sesuai dengan arahan Kapolsek Cengkareng, Kompol Egman untuk terus mendukung program Jakarta Bermasker, secara kontinyu kita edukasi kepada masyarakat tentang penggunaan masker.

Selain kita berikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya menerapkan protokol kesehatan kami juga membagikan masker baik kepada pengunjung maupun pedagang pasar agar selalu higenis dan bisa untuk dipakai bergantian dalam menggunakan masker.

“Sebanyak 1000 masker kami bagikan kepada masyarakat gratis dalam kegiatan kali ini,” tutupnya. (Chand/Hdr)