Foto: Kasat Resnarkoba Polres Jakbar AKBP Erick Frendriz saat menunjukan barang bukti narkoba
dutainfo.com-Jakarta: Polres Jakarta Barat kembali ungkap jaringan narkoba internasional perumahan Permata Cengkareng Jakarta Barat.
Selain menangkap lima tersangka, petugas juga mengamankan 23,6 kilo sabu di Mall Jakarta Selatan, dan juga mengamankan 1900 butir H5, selain itu mobil sedan ikut disita.
Lima tersangka yang diamankan dan diduga penyuplai narkoba di Komplek Permata Cengkareng yakni, YG (20), ANJ (25), AM (29), AJ (32), dan SS (26).
Kasat Narkoba Polres Jakarta Barat AKBP Erick Frendriz mengatakan pihaknya berhasil membongkar sindikat ini berawal dari penangkapan seorang pelaku berinisial YG didepan RSUD Cengkerang Jakarta Barat.
Setelah dilakukan pengembangan anggota kemudian berhasil menangkap 3 pelaku lainnya yakni ANJ, AM, dan AJ, berikut barang bukti 7 bungkus plastik sabu seberat 442 gram, 190 lempeng psikotropika jenis H5 sebanyak 1900 butir, timbangan elektrik dan 5 unit hp.
“Pengakuan para tersangka bahwa narkoba ini diedarkan di kawasan komplek Permata Cengkareng,” ungkap AKBP Erick, Kamis (31/10/2019).
Masih kata Erick pola peredaran narkoba di sekitar kampung ambon sudah berubah tidak lagi one stop servis berada didalam komplek ambon permata, melainkan bergeser di sekitar kawasan perkampungan komplek permata.
“Dari hasil pemeriksaan 4 orang pengedar narkoba ini merupakan jaringan internasional,” katanya.
Hal tersebut terungkap berdasarkan informasi dari para tersangka dikendalikan oleh WN Malaysia didalam lapas, dan anggota kami berhasil mendapat informasi akan ada transaksi lanjutan narkoba dalam jumlah besar di Mall bilangan Jakarta Selatan.
Kemudian anggota berhasil menangkap SS di Mall dengan barang bukti sabu 23,6 kilo.
“Barang buktinya sabu 23,6 kilo dan satu unit mobil sedan,” terang Erick.
Hingga kini para tersangka dan barang bukti berada di Mapolres Jakarta Barat, guna proses hukum lanjutan. (Elw/Hdr)