7 Koramil Di Kodim 0503/JB Terus Lakukan Pencegahan COVID-19

Foto: Personel Kodim 0503/JB dan Koramil melaksanakan penyemprotan disinfektan

dutainfo.com-Jakarta: Kegiatan antisipasi dan pencegahan penyebaran virus COVID-19 terus dilakukan Kodim 0503/Jakarta Barat dengan mengerahkan 7 Koramil yang berada di wilayah teritorial Jakarta Barat, hingga hari ini, Selasa (24/3/2020).

“Ya benar kegiatan pencegahan penyebaran virus COVID-19 diwilayah Jakarta Barat, terus kami lakukan dengan mengerahkan personel Kodim 0503/JB dan 7 Koramil yang berada di wilayah Jakarta Barat,” ujar Dandim 0503/JB Kolonel Kav Valian Wicaksono, saat dihubungi via selularnya, Selasa (24/3).

Masih kata Kolonel Valian, hingga saat ini personel di tujuh Koramil Jakarta Barat, terus melaksanakan kegiatan penghambatan penyebaran virus COVID-19 diwilayahnya masing-masing, dengan unsur tiga pilar lainnya melakukan penyemprotan disinfektan, bersih-bersih dan mensosialisasikan bahaya virus Corona kepada masyarakat.

Adapun kegiatan 7 Koramil dalam pencegahan virus COVID-19 hari ini adalah sebagai berikut:

Koramil 01/TS
1. Musholah Al Husna
2. Pos Mitra Jaya
3. SMPN 54

Koramil 02/TB
1. Masjid Nurul Bayan
2. Masjid Rouditul Amal

Koramil 03/GP
1. Pasar Slipi Jaya
2. Panti Sosial Bina Daya Wanita
Kantor RW 3 Kelurahan Jelambar

Koramil 04/CK
1. Masjid Al Barokah
2. Yayasan An-Nashiriyah
3. Gereja Bethel Indonesia
4. Masjid Darut Mut Taqim

Koramil 05/KJ
1. Masjid Al Balaqh
2. Masjid At Taqwa
3. Masjid Nurul Yakin
4. Masjid Jami Al Hidayah
5. Vihara Ratana
6. Kantor KUA

Koramil 06/KD
1. Sekolah SMPN 190

Koramil 07/KB
1. Masjid Nurul Iman
2. Musholah Darul Ulum
3. Gereja MKK
4. Melaksanakan Patroli dan Sosialisasi di Kelurahan Srengseng.
(Hdr)

Ini Penyebab Sekurity Latumenten Pingsan Yang Sempat Viral

Foto : (ist)

dutainfo.com-Jakarta: Anggota Sekurity di area Centarl Park Latumenten, Jelambar Baru, Jakarta Barat, sempat viral di media sosial dinarasikan korban pingsan terkena virus COVID-19.

Kapolres Jakarta Barat Kombes Pol Audie S Latuheru membenarkan adanya seorang anggota sekurity pingsan, kejadian sekitar pukul 13.00 WIB siang tadi, di area Central Latumenten, Jelambar Baru, Grogol Petamburan, Jakarta Barat.

“Ya benar sekitar pukul 13.00 WIB didalam area Central Latumenten, mendapat informasi dari warga yang melintas bahwa ada anggota sekurity yang pingsan didepan Bank Mandiri,” ujar Kombes Audie S Latuheru kepada awak media, Senin (23/3/2020).

Masih kata Kombes Audie, saksi tersebut lantas megecek lokasi dimaksud. Dan benar saat itu ada seorang sekurity pingsan didepan pintu masuk bank.

“Saksi kemudian menghubungi Call Center 119, sejumlah petugas kesehatan datang dan mengevakuasi korban ke rumah sakit,” ungkap Audie.

Saat ini korban sudah sadarkan diri dan rawat jalan. Korban dinyatakan mengalami flu biasa.

“Kondisi korban sudah sadarkan diri dan masih berada di IGD sambil menunggu pemeriksaan, namun menurut dokter jaga korban hanya mengalami flu biasa dan sudah diperbolehkan rawat jalan,” kata Audie.

Namun dalam video yang sempat viral terlihat seorang pria mengenakan pakaian dinas sekurity pingsan di area Central Latumenten, Jelambar Baru, Jakarta Barat, dan ada seorang pria menggunakan masker merekam kejadian itu dan mengatakan korban terkena Corona.
(Tim)

Artis Beby Fey Dimintai Keterangan Oleh Penyidik Polres Jakbar

Foto: Artis Bebby Fay saat diperiksa sebagai saksi terkait senjata api ilegal

dutainfo.com-Jakarta: Penyidik Satreskrim Polres Jakarta Barat, memanggil artis Bebby Fay untuk dimintai keterangan terkait kasus kepemilikan senjata api dengan tersangka AK.

Bebby Fay datang ke Mapolres Jakarta Barat bersama adiknya guna memenuhi panggilan penyidik, Senin (23/3/2020).

Kasat Reskrim Polres Jakarta Barat Kompol Teuku Arsya Khadafi membenarkan hal tersebut.

“Ya benar saat ini artis Bebby Fay sudah hadir di Polres Jakarta Barat, guna memenuhi panggilan yang telah dilayangkan beberapa hari lalu, yang bersangkutan diperiksa sebagai saksi,” ujar Arsya.

Penyidik kami sedang mengklarifikasi yang bersangkutan atas pengungkapan kasus kepemilikan senjata api ilegal dari tersangka AK.

Sementara Kanit Krimum Polres Jakarta Barat Iptu Dimitri Mahendra menambahkan saat ini Bebby Fay diperiksa sangat koperatif terhadap penyidik.

Sebanyak 24 pertanyaan dilontarkan kepada Babby Fay terkait keterlibatan dalam penjualan senjata api ilegal beberapa hari lalu.

Sebelumnya diberitakan Satreskrim Polres Jakarta Barat berhasil mengungkap kasus kepemilikan senjata api ilegal sebanyak 24 pucuk senpi berbagai jenis, 8 pucuk senjata mimis, 2 pucuk airsoftguns dan 12.000 butir peluru tajam berbagai kaliber juga berhasil diamankan.

6 pelaku juga turut diamankan berinisial JR, AK, CTB, WK, MH, dan AST, tersangka penjual senpi ilegal diberbagai lokasi berbeda.
(Elw/Hdr)

Pemkodya Jakbar Dan Kodim 0503/JB Sinergi Tutup Tempat Hiburan Antisipasi Virus COVID-19

Foto: Personel Kodim 0503/JB dan Pemkodya Jakbar saat menutup tempat hiburan terkait pencegahan virus COVID-19.

dutainfo.com-Jakarta: Dalam rangka pencegahan virus COVID-19 di Jakarta Barat, Pemkodya Jakarta Barat dalam hal ini Satpol PP Kota Jakarta Barat bersama Kodim 0503/JB melakukan sosialisasi penutupan tempat-tempat hiburan di wilayah teritorial Kodim 0503/JB.

Personel gabungan TNI-Polri dan Satpol PP Jakarta Barat melaksanakan penutupan tempat hiburan di sejumlah wilayah Jakarta Barat pada Senin (23/3/2020).

“Ya benar kami bersama Satpol PP mensosialisasikan penutupan tempat hiburan di wilayah Jakarta Barat, guna pencegahan virus COVID-19 dan memback up himbauan pemerintah untuk tidak melakukan perkumpulan dan keramain terkait virus Corona,” ujar Perwira Kodim 0503/JB Lettu Inf Sriyanto, saat ditemui dilokasi penutupan tempat hiburan, Senin (23/3/2020).

Masih kata Lettu Sriyanto, personel Kodim 0503/JB dalam hal ini membantu Pemkodya Jakarta Barat, melakukan sosialisasi penutupan tempat hiburan terkait wabah virus Corona di Jakarta Barat.

“Kami juga menghimbau kepada masyarakat agar mentaati himbauan pemerintah guna mengantisipasi dan pencegahan penyebaran COVID-19,” ungkap Sriyanto.

Adapun penutupan tempat hiburan di wilayah Jakarta Barat sebagai berikut:
Wilayah Tamansari.
1 Karoeke Paragon
2 Cinema XXL Paragon
3 Star Vit (fitnes) Paragon
4 Colosium Club’
5 Sun City Luxuri Club’
6 Club 36.
Wilayah Gropet.
1 Club Widia
2 Panti Pijat dan Bar Medika
3 Club Hotpen
4 Cinema XXI Mall Citraland
5 Naff Karoeke Citraland.
Wilayah Palmerah.
1 CGV Cinema Mall Slipi Jaya
2 Happy Word Mall Slipi Jaya
3 Fun City Mall Slipi Jaya
4 Pelangi Fustsal.
Wilayah Kebon Jeruk.
1 Top 1 Diskotik dan Karaoke
2 Bandara Diskotik dan Karaoke
3 Sahabat Dangdut
4 Pinger Dol Griya Pijat Refleksi.
Wilayah Kembangan.
1 Biliard Nusantara
2 Seppa Refleksi Red laif
3 Karaoke Happy Papy
4 Spa NKP Famos
5 Bioskop Puri Mall Indah
6 Funcity Puri Mall Indah
(Hdr)

Kodim 0503/JB Terus Melakukan Pencegahan Virus COVID-19

dutainfo.com-Jakarta: Kodim 0503/JB dengan jajarannya bersama unsur Tiga Pilar terus melakukan pencegahan COVID-19 dengan cara penyemprotan disinfektan dan bersih-bersih di fasilitas umum dan rumah-rumah ibadah diwilayah teritorial Kodim 0503/Jakarta Barat.

Hingga Senin (23/3/2020), personel Kodim 0503/JB dan unsur tiga pilar lainya terus melaksanakan penyemprotan disinfektan, pengecekan suhu badan, pembersihan, dan sosialisasi dalam rangka antisipasi penyebaran virus COVID-19.

“Ya benar Kodim 0503/JB bersama unsur tiga pilar lainya terus melaksanakan kegiatan pencegahan virus COVID-19 dengan cara penyemprotan disinfektan, bersih-bersih di fasilitas umum dan rumah ibadah hingga hari ini,” ujar Dandim 0503/JB Kolonel Kav Valian Wicaksono Magdi, S.Sos, Senin (23/3/2020).

Masih kata Kolonel Valian selain kegiatan pencegahan kami juga memerintahkan para Danramil dan Babinsa untuk melakukan sosialisasi himbauan dalam rangka penyebaran virus COVID-19 diwilayah Jakarta Barat.

“Kami minta masyarakat terus juga membantu himbauan pemerintah untuk selalu menjaga kebersihan diri, dan rumah serta selalu memakai alat pelindung diri,” ungkap Kolonel Valian.

Hari ini personel Kodim 0503/JB dan personel 7 Koramil juga telah melakukan tugas kemanusiaan memberikan sosialisasi terkait virus Corona terhadap masyarakat dan melakukan pencegahan virus COVID-19 dengan melakukan penyemprotan disinfektan.

“Seluruh kekuatan personel Kodim dan Koramil serta Babinsa dikerahkan melakukan tugas kemanusiaan ini guna memberikan rasa aman bagi masyarakat,” tegas Valian.
(Hdr)