Koramil 07/Limo Upacara Bendera Bersama Siswa SDN 02

Foto: Danramil 07/Limo Kapten Arh Ema Suherman dan Unsur Tiga Pilar Limo saat giat upacara bendera di SDN 02 Limo

dutainfo.com-Jakarta: Koramil beserta Forkompimka tingkat Kecamatan Limo Kota Depok melaksanakan kegiatan upacara bendera di SDN 02 Limo, Jalan Rajawali Nomor 75 Griya Cinere Kelurahan Limo Kecamatan Kota Depok, pada Senin (24/9/2018).

Kegiatan upacara bendera ini masih terkait dengan salah satu program Pemkot Depok yaitu ProgramKecamatan Layak anak.

Pada sambutannya Danramil 07/Limo Kapten Arh Ema Suherman mengatakan kepada siswa SDN 02 Limo tentang makna yang terkandung pada upacara bendera yang setiap hari Senin dilaksanakan, dimana para siswa dapat belajar untuk menumbuhkembangkan rasa Patriotisme dan rasa cinta kepada Negara.

Dan disetiap pengibaran bendera Merah Putih para siswa dapat mengingat dan lebih menghargai jasa-jasa Pahlawan.

Selain itu lanjut Kapten Ema, dimana pada saat masa perjuangan Bangsa amatlah membutuhkan perjuangan yang sangat berat untuk para pejuang kemerdekaan dapat mengibarkan Bendera Merah Putih tidak jarang pada saat itu banyak para pahlawan kita yang gugur demi membela Merah Putih.

Danramil Kapten Ema, juga berharap pada para siswa SDN 02 Limo, dengan belajar untuk memupuk jiwa Patriotisme serta kecintaan kepada tanah air Indonesia akan menghasilkan para Generasi penerus Bangsa yang handal.

Pantauan dutainfo.com hadir dalam kegiatan tersebut yakni, Camat Limo Herri Restu Gumelar, Danramil 07/Limo Kapten Arh Ema Suherman, Wakapolsek Limo AKP Dodo Hermawan, Lurah Limo Danudi Amin, Lurah Grogol Abdul Amin, Kepala Sekolah SDN 03 Limo Rusdi, Kepala Sekolah SDN 02 Limo Mahmud Yunus, dan Para Guru SDN 02 Limo. (Iyl/Hdr)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.