Foto: KASAD Jenderal TNI Mulyono (ist)
dutainfo.com-Jakarta: Kepala Staf Tentara Nasional Angkatan Darat (KASAD), Jenderal TNI Mulyono, pimpin Sertijab tiga Perwira Tinggi TNI AD di Aula Jenderal Besar A.H Nasution, Mabesad Jakarta pada Jumaat (12/10/2018).
Ketiga Pati TNI AD yang melaksanakan Sertijab yakni Gubernur Akademi Militer dari Mayjen TNI Eka Wiharsa kepada Brigjen Dudung Abdurachman, Pangdam XVII/Cendrawasih dari Mayjen George Supit kepada Mayjen TNI Yosua Pandit Sembiring, dan Direktur Keuangan Angkatan Darat dari Brigjen TNI Sasongko Hardono kepada Kolonel Cku Temas.
Dalam amanatnya KASAD Jenderal TNI Mulyono mengatakan serah terima jabatan dilingkungan TNI AD adalah merupakan proses alamiah dalam konteks manajemen organisasi.
Masih kata Mulyono, mekanisme Sertijab selalu mengacu pada prinsip pembinaan personel dan pembinaan organisasi yang saling berkaitan satu sama lainya.
KASAD Jenderal Mulyono juga mengucapkan terima kasih kepada para pejabat lama yang telah mengabdi di lingkungan TNI AD, jadikan hal yang positif untuk dijadikan acuan pada jabatan yang baru yang akan diemban selanjutnya. (Tim)