Terlibat Tawuran Lagi 15 Remaja Ditangkap Polres Jakarta Barat

Foto: Para remaja pelaku tawuran di Jakarta Barat saat diamankan Tim Pemburu Preman Polres Jakbar.

dutainfo.com-Jakarta: Polres Jakarta Barat melalui Tim Pemburu Preman (TPP) kembali amankan 15 remaja pelaku tawuran, di Jalan Raya Wijaya Kusuma, Grogol Petamburan, Jakarta Barat, yang sebelumnya Tim TPP juga berhasil mengamankan sejumlah pemuda yang terlibat tawuran di Tanjung Duren.

Kepala Tim TPP Polres Jakarta Barat Briptu Helmi mengatakan penangkapan terhadap 15 remaja ini saat Tim melakukan observasi wilayah rutin, kemudian melihat adanya aksi tawuran di Kawasan Wijaya Kusuma, Gropet, Jakarta Barat, satu diantara 15 pelaku adalah wanita.

“Selain mengamankan pelaku Tim juga mengamankan barang bukti 2 bilah clurit, 6 unit hp untuk meviralkan di sosmed, dan 1 unit motor matic Yamaha Mio,” ungkap Briptu Helmi, pada awak media (22/8).

Selanjutnya ke 15 remaja dan barang bukti kami serahkan kepada Mapolsek Tanjung Duren guna pengusutan lebih lanjut, tutupnya. (Hdr/elw)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.