dutainfo.com-Jakarta: Kejaksaan Agung tengah berduka pasalnya satu pejabat tinggi meninggal dunia yakni Wakil Jaksa Agung RI Arminsyah.
Wakil Jaksa Agung Arminsyah meninggal dunia dalam kecelakaan di Tol Cibubur, pada Sabtu (4/4/2020).
Terkait hal tersebut pihak Kejaksaan Agung menghimbau agar yang hendak takziah mendoakan dari rumah saja.
“Tanpa mengurangi rasa hormat bagi handai taulan, sahabat, dan rekan kerja yang akan bertakziah kepada almarhum dimohon cukup mendoakan dari rumah saja,” ujar Kapuspenkum Kejagung RI Hari Setiyono, Sabtu (4/4).
Jenazah Almarhum Arminsyah saat ini disemayamkan di rumah duka Jalan Tanjung Barat Jakarta Selatan, rencananya almarhum akan dimakamkan di Pedongkelan, Cengkareng, Jakarta Barat, pada Minggu (5/4) pada pukul 08.00 WIB.
“Semoga almarhum Bapak Arminsyah mendapat tempat yang layak di Sisi Allah SWT dan Husnul Khotimah,” ungkap Hari.
Rencananya Jaksa Agung ST Burhanuddin akan hadir ke rumah duka malam ini.
Sebelumnya diberitakan Wakil Jaksa Agung Arminsyah meninggal dunia akibat kecelakaan di Tol Cibubur pada pukul 14.40 WIB siang tadi, saat itu Arminsyah tengah mengendarai mobil Nissan GT-R warna putih.
Sementara satu penumpang dilarikan ke RS Bina Husada.
(Tim)