Foto: Musisi Anji (ist)
dutainfo.com-Jakarta: Satuan Reserse Narkoba Polres Jakarta Barat, menangkap musisi Erdian Aji Prihartanto alias Anji.
Musisi Anji eks vokalis Drive diamankan di Komplek Perumahan kawasan Cibubur, Jakarta Timur pada Jumat (11/6/2021).
“Musisi Anji ditangkap beserta barang bukti narkoba yang diduga ganja,” ujar Kanit I Narkoba Polres Jakarta Barat, AKP Hary Gasgari, Minggu (13/6/2021).
Masih kata AKP Hary, Anji ditangkap seorang diri dengan barang bukti dugaan ganja.
“Nanti kami sampaikan lebih lanjut saat press release,” ungkapnya. (Tim)