Prajurit Kodim 0503/JB Ikuti Latbakjatri, ini Pesan Dandim 0503/JB

Foto: Dandim 0503/JB Letkol Kav Valian Wicakson S.Sos saat memberikan arahan pada giat Latbak prajurit Kodim 0503/JB

dutainfo.com-Jakarta: Para Prajurit Kodim 0503/Jakarta Barat mengasah kemampuan dan ketrampilan dengan menggelar latihan menembak senjata ringan (Latbakjatri) Triwulan III TA 2019, bertempat di lapangan tembak Yonkav 7/PS Jalan RA Fadhilah, Pasar Rebo, Jakarta Timur, pada Kamis (19/9/2019).

Pada kesempatan itu Dandim 0503/JB Letkol Kav Valian Wicaksono Magdi S.Sos mengatakan Latbakjatri merupakan salah satu bentuk guna mengasah kemampuan prajurit dibidang latihan menembak senjata laras panjang dan pistol, sesuai kalender latihan saya harapkan semua prajurit Kodim 0503/JB wajib mengikuti kegiatan tersebut.

“Saya juga sangat mengapresiasi untuk prajurit yang mendapat nilai tertinggi di latbak senjata laras panjang dan pistol semua ini harus dipertahankan disetiap kegiatan kedepanya,” tegas Letkol Valian.

Sementara Komandan Latihan Kapten Arh Triananto menambahkan beberapa tugas disetiap pos-pos dalam melaksanakan latihan menembak dan mekanisme selama latihan, agar diperhatikan dalam membawa senjata bagi setiap prajurit dan jaga ketertiban dalam pelaksanaan menembak.

Ditempat yang sama Koordinator Materi Latbak Kapten Inf Edi Suroso menjelaskan tata cara sikap dan penggunaan munisi dalam latihan menembak.

“Latihan kali ini prajurit menggunakan senjata laras panjang M16 A1 dengan cara sikap tiarap tanpa sandar dan senjata laras pendek (pistol) dengan sikap berdiri mengenggam pistol dengan dua tangan,” ungkap Kapten Edi.

Latihan menembak ini harus sesuai dengan sasaran dan dapat membina ketrampilan setiap prajurit agar tetap menjadi prajurit yang profesional serta patut dikuasai sampai mahir.

Diakhir Latbakjatri Dandim 0503/JB Letkol Kav Valian Wicaksono mengingatkan kembali agar seluruh prajurit Kodim 0503/JB wajib mengikuti latihan menembak ini hal tersebut guna mengasah kemampuan selain itu menjadi prajurit yang profesional dan tangguh, tutupnya.
(Hdr/tim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.