Lepas Piket Babinsa Bersama Mitra Jaya Kerja Bakti 

dutainfo.com-Jakarta: Selepas tugas Piket Jaga di Makoramil 03/Grogol Petamburan Babinsa langsung giat Kerja Bakti bersama Mitra Jaya.

Pantauan dutainfo.com di Jelambar Baru, Grogol Petamburan, Jakarta Barat, sepasukan Hijau-hijau dipimpin Babinsa Jelambar Baru, Sertu Bachtiar sedang melaksanakan kegiatan sosial kerja Bakti.

Membersihkan bekas tumpukan sampah pasca banjir beberapa waktu lalu disalah satu halaman rumah warga di Jalan Jelambar Barat Raya, RW 011, Jelambar Baru, yang menghalangi selokan.

“Kami bersama Mitra Jaya melaksanakan Kerja Bakti Pasca Banjir kemarin,” ungkap Babinsa Sertu Bachtiar, di lokasi kerja Bakti,” (25/2).

Kerja sosial bakti ini kami laksanakan dengan Anggota Mitra Jaya 3314, dengan turut serta membersihkan selokan warga yang pasca banjir kemarin masih banyak terdapat sisa sampah yang terbawa arus air, hingga menyumbat selokan dan gorong-gorong.

Ini kami lakukan karena kami peduli pada lingkungan dan selalu siap siaga menghadapi situasi cuaca yang ekstrim sekarang, tegasnya.

Sementara Asep seorang warga Jelambar Baru, mengatakan dirinya sangatlah berterimakasih pada Babinsa dan Pasukan Mitra Jaya 314, yang peduli pada lingkungan bukan hanya melaksanakan pengamanan wilayah saja, akan tetapi ikut kerja bakti membantu petugas PPSU dan warga lingkungan Jelambar Baru.

Hal senada diucapkan Ketua RW 011, Jelambar Baru, Amrullah SH. dirinya sebagai Ketua RW sangatlah bangga pada Babinsa sertu Bachtiar dan Mitra Jaya, bisa membantu kesulitan-kesulitan warga sekitar Jelambar, tutupnya.  (Hdr)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.