Babinsa Dan Mitra Jaya Koramil 03/GP, Walau Banjir Tetap Siaga  

dutainfo.com-Jakarta: Cuaca Ekstrem dalam beberapa hari ini telah membuat Sebagian wilayah tergenang banjir.    

Pantauan dutainfo.com, di Jelambar Baru, Grogol Petamburan, Babinsa dan Mitra Jaya tetap siaga wilayah walaupun banjir menghadang. 

“Ya Kami tetap siaga wilayah menghadapi unjuk rasa hari ini di DPR/RI,” Ucap Babinsa Jelambar Baru, Sertu Bachtiar, Selasa (21/2/2017). 

Masih kata Bachtiar dirinya bersama Mitra Jaya tetap siaga diwilayah sesuai petunjuk Komando atas dalam antisipasi unjuk rasa di Gedung DPR RI, Jakarta. Ya walaupun hujan deras serta banjir menerpa, ini sekaligus melaksanakan Pengamanan Banjir.   

Sementara Ketua Mitra Jaya 314, Jelambar Baru, Hendrik Agustinus mengatakan dirinya bersama puluhan anggota Mitra Jaya tetap melaksanakan perintah Komandan Koramil 03/GP, agar melaksanakan monitoring wilayah dan membantu tugas Babinsa. (Hdr)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.