Saat Komsos Babinsa Ingatkan Keamanan Wilayah 

dutainfo.com-Jakarta: Bintara Pembina Desa (Babinsa), dituntut agar dapat melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) di wilayah kerjanya dengan berbagai elemen masyarakat.

Pantauan dutainfo.com pada Sabtu (22/4/2017), Babinsa Wijaya Kusuma, Serma J Tarigan menyambangi Pos Sekretariat RW 08, Kelurahan Wijaya Kusuma, Grogol Petamburan, Jakarta Barat, guna melaksanakan Komunikasi Sosial dengan pengurus dan anggota Keamanan lingkungan, yang dihadari oleh Kepala Keamanan Wijaya Kusuma, Ujang Syahhini dan Kepala Sarana Prasarana, Saimun.

” Ya Kami melaksanakan Komsos dengan Masyarakat sekitar,” ujar Babinsa Wijaya Kusuma, Serma J Tarigan saat berada di lokasi (22/4).

Komunikasi dua arah ini membicarakan keamanan wilayah akhir-akhir ini dilingkungan Kelurahan Wijaya Kusuma, khususnya di RW 08, yang marak terjadinya pencurian kaca spion mobil dan motor yang parkir dipinggir jalan raya, tambah Babinsa J Tarigan.

Serma Tarigan menghimbau pada warga pemilik kendaraan agar parkir ditempat yang aman saat memarkir kendaraannya dan tidak lupa menitipkan pada pihak keamanan seperti Linmas serta Security yang bertugas dilingkungan, kalau perlu tambahkan kunci pengaman serta alarm.

Sementara Kepala Keamanan, Ujang Syahhini mengatakan akan terus meningkatkan pengamanan di lingkungan dengan selalu berkoordinasi seperti Mitra Jaya, linmas dan Security, guna memantau keamanan dan mempersempit ruang bagi pelaku tindak pidana pencurian, ucapnya.

Sementara Ketua Mitra Jaya 313, Wijaya Kusuma, Sadiyo, mengatakan akan membantu memantau situasi keamanan diwilayah Wijaya Kusuma dan sekitarnya, Sudiyo juga berjanji akan mengerahkan personel Mitra Jaya untuk membantu tugas linmas lingkungan guna menjaga situasi yang selalu kondusif, aman dan tertib serta warga dapat nyaman setiap saat, tutupnya.        (Hdr)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.