Jampidum Kejagung Dan Kapuspenkum Kejagung Di Lantik Jaksa Agung RI

Foto : ( dok Kejagung )

dutainfo.com-Jakarta: Jaksa Agung RI ST Burhanuddin, secara resmi melantik Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Umum (Jampidum), Asep Nana Mulyana, dan Harli Siregar sebagai Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejaksaan Agung RI, selain itu Jaksa Agung juga melantik sejumlah pejabat eselon I dan Eselon II.

Kegiatan pelantikan tersebut digelar di Gedung Kejaksaan Agung RI, Jakarta Selatan, Selasa (11/6/2024).

Jaksa Agung ST Burhanuddin dalam sambutanya mengatakan melalui Kapuspenkum Kejagung Harli Siregar, diantaranya meminta agar jajaran Kejagung terus semangat menegakan hukum.

“Kepada jajaran Jampidum agar segera melakukan terkait dengan pemberlakuan KUHP kita tahun 2026 tentu membuat pedoman-pedoman dan terus menggelorakan semangat penegakan hukum terkait keadilan restoratif yang terus digaungkan,” ujar Harli.

Masih kata Harli Siregar, Jaksa Agung juga berpesan kepada Kajati daerah untuk melakukan penegakan hukum humanis, dan Jaksa Agung inggin penegakan hukum dilakukan dengan mempertimbangkan kearifan lokal dan kondisi masing-masing.

“Jadi termasuk pentingnya meningkatkan kewaspadaan, artinya fungsi-fungsi pengawasan melekat kepada para staf supaya kita terus bekerja diatas prinsip-prinsip integritas dan profesionalitas,” ungkapnya.  (Tim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.