Polisi Militer Kawal Kasus Pengeroyokan Anggota TNI AD Di Jakarta Utara

Foto: Personel Polisi Militer Kodam Jaya (ist)

dutainfo.com-Jakarta: Terkait kasus pengeroyokan anggota TNI AD Pratu Sahdi (23), yang diduga dilakukan sejumlah preman di kawasan Taman Waduk Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara pada Minggu 16 Januari 2022.

Akibat pengeroyokan itu korban Pratu Sahdi meninggal dunia di RS Atmajaya, Pluit, Jakarta Utara, Polisi hingga kini masih memburu para pelaku.

Kodam Jaya menyerahkan kasus ini kepada pihak kepolisian, namun dalam hal ini pihak Polisi Militer Kodam Jaya (Pomdam Jaya), juga tengah berkoordinasi guna mengusut kasus ini.

“Ya benar proses penyidikan dilakukan oleh Polsek Penjaringan, Pomdam Jaya berkoordinasi membantu prosesnya,” ujar Kapendam Jaya Letkol Cpm Dwi Indra Wirawan, Senin (17/1/2022).

Sementara Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa, mengatakan pihaknya meminta keadilan bagi korban tewasnya Pratu Sahdi.

“Tim penyidik TNI saat ini telah berkoordinasi dengan pihak kepolisian,” ucap Jenderal TNI Andika Perkasa.

Namun Panglima TNI meminta pengawalan kasus ini tanpa intervensi, kita kawal dan kami tetap memonitor tapi kita tidak intervensi. (Tim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.