KASAD Pastikan TNI AD Akan Kawal Kasus Pengeroyokan Prajurit Kopassus Dan Brimob

Foto: KASAD Jenderal TNI Andika Perkasa

dutainfo.com-Jakarta: Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KASAD), pastikan TNI AD, akan mengawal perkembangan kasus pengeroyokan prajurit Kopassus dan anggota Brimob, yang terjadi di Kafe, Jl Falatehan I, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Kepala Staf TNI AD (KASAD), Jenderal TNI Andika Perkasa, mengatakan lapis pertama untuk pengawalan kasus ini akan dilakukan Pusat Polisi Militer TNI AD (Puspomad), di lapis kedua Asisten Intelijen TNI AD, kemudian di lapis ketiga Direktur Hukum TNI AD akan mengamati jalanya proses penyelidikan, serta lapisan keempat adalah Pangdam Jaya/Jayakarta Mayjen TNI Dudung Abdurachman agar terus berkoordinasi dengan pihak Polda Metro Jaya.

“Ya intinya proses akan dikawal mulai dari Komandan Pusat Polisi Militer Angkatan Darat, Asisten Intelijen TNI AD, Direktur Hukum TNI AD, ujar Jenderal TNI Andika Perkasa, saat di Pomdam Jaya/Jayakarta, Jakarta Selatan, Selasa (20/4/2021).

Masih kata Jenderal TNI Andika Perkasa, TNI AD akan terus mencari fakta-fakta di balik peristiwa yang mengakibatkan terlukanya seorang prajurit Kopassus dan tewasnya satu anggota Brimob Polri.

“Selanjutnya dibawah akan ditangani langsung oleh Pangdam Jaya, kita akan cari tahu sejelas-jelasnya apa yang terjadi,” ungkapnya.

Sebelumnya diberitakan, aksi pengeroyokan terhadap korban satu prajurit Kopassus dan anggota Brimob Polri, dilakukan orang tak dikenal, di Kafe Jl Falatehan I, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Korban dari Prajurit Kopassus menderita luka-luka, sedangkan satu korban berikutnya dari Brimob Polri tewas.

Aksi pengeroyokan itu sempat Viral.

Hingga kini kasus masih dalam penyelidikan aparat berwenang. (Tim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.