Kejaksaan Tinggi Lampung Amankan Joki Tes CPNS Kejaksaan 2023

Foto: (ist)

dutainfo.com-Lampung: Pihak Kejaksaan Tinggi Lampung mengamankan seorang wanita yang diduga menjadi joki tes SKD CPNS Kejaksaan 2023.

Pelaku telah diserahkan ke Polda Lampung.

“Ya benar saat ini pelaku telah kami serahkan ke Mapolda Lampung guna penyelidikan,” ujar Kasipenkum Kejati Lampung Ricky Ramadhan, kepada awak media, Selasa (14/11/2023).

Masih kata Ricky, penangkapan terhadap pelaku berinisial RT, pada Senin 13 November 2023 pada pukul 15.00 WIB di Gedung Graha Achava Join, Rajabasa, Bandar Lampung, saat menjadi joki tes SKD CPNS Kejaksaan.

“Awalnya ini proses registrasi panitia menemukan ketidakcocokan pada saat registrasi data, ketika peserta tersebut akan mengambil PIN, pada aplikasi ditemukan terjadi ketidakcocokan wajah asli dengan foto pada data aplikasi,” ungkapnya.

Masih sambung Ricky, modusnya mengikuti tes layaknya peserta dengan membawa nomor peserta ujian dan KTP, namun saat memasuki meja registrasi dan dilakukan pemeriksaan wajah serta identitas wajahnya tak dapat terdeteksi oleh aplikasi registrasi.

Selanjutnya Tim Panitia melaporkan pada tim PAM SDO Intelijen dan mengamankan peserta itu.
(Tim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.