Hari Ini TNI-Polri Terjunkan 24 Ribu Personel Jaga DPR RI

Foto: Karo Penmas Polri Brigjen Pol Dedi Prasetyo

dutainfo.com-Jakarta: TNI-Polri, dan Satpol PP dikerahkan sebanyak 24.870 personel untuk mengamankan pelantikan anggota DPR RI periode 2019-2024, di Gedung MPR/DPRI, Jakarta Pusat, Selasa (1/10/2019).

“Personel gabungan TNI 7.800 dan personel Polri 16.400 dari Pemda 570 serta Pamdal DPR 100 personel,” ujar Karo Penmas Mabes Polri Brigjen Pol Dedi Prasetyo pada awak media, (1/10).

Mabes Polri mengerahkan 16.400 personel merupakan anggota Polda Metro Jaya, Brimob dan Sabhara Nusantara.

“Ya itu personel gabungan dari Polda Metro Jaya, Brimob dan Sabhara Nusantara,” ungkap Dedi.

Hari ini Selasa 1 Oktober 2019 rencananya anggota MPR/DPR RI periode 2019-2024 akan dilantik di Gedung Komplek Parlemen Senayan, Jakarta Pusat.
(Tim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.