Dua tersangka Penimbun Azithromycin di Jakbar Belum Ditahan

dutainfo.com-Jakarta: Tersangka penimbun obat Covid-19, Azithromycin, Direktur dan Komisaris PT ASA telah ditetapkan sebagai tersangka penimbun Azithromycin, namun keduanya tidak dilakukan penahanan.

“Ya hingga kini tidak dilakukan penahanan,” ujar Kanit Krimsus Polres Jakarta Barat AKP Fahmi Fiandri, kepada awak media, Jumat (30/7/2021).

Masih kata Fahmi, ada sejumlah alasan tidak ditahan nya kedua pelaku polisi menilai kedua tersangka itu kooperatif.

“Hingga kini pemeriksaan berjalan kooperatif, mentaati proses hukum,” ungkapnya.

Proses penahanan itu merupakan subjektifitas dari penyidik, Kami pastikan proses pemeriksaan kepada dua tersangka itu akan berlangsung adil.

“Itu subjektifitas penyidik untuk lakukan penahanan jadi bukan tidak tapi belum dilakukan penahanan,” paparnya.

Sebelumya diberitakan Polisi menggerebek gudang PT ASA pada Senin (12/7/2021) yang diduga menimbun Azithromycin 500 mg, sengaja menimbun agar bisa menjual Azithromycin dengan harga yang lebih tinggi dari harga eceran tertinggi. (Tim)

Peringati Hari Bhakti TNI AU Ke-74 Pangkalan TNI AU Sam Ratulangi Ziarah Makam Pahlawan

dutainfo.com-Jakarta: Dalam rangka memperingati Hari Bhakti ke-74 TNI AU, Pangkalan TNI AU Sam Ratulangi Manado, melaksanakan ziarah ke Taman Makam Pahlawan Kairagi, Weru, Paal Dua, Kota Manado, Sulawesi Utara, dipimpin langsung oleh Komandan Lanud Sam Ratulangi Marsma TNI Mohamad Satriyo Utomo, SH, Rabu (28/7/2021).

Selain melaksanakan ziarah ke Taman Makam Pahlawan Kairagi, rangkaian kegiatan lainya juga dilaksanakan seperti donor darah yang dilaksanakan pada Kamis (22/7/2021) hal ini dilakukan guna membantu Palang Merah Indonesia mengatasi kelangkaan stok darah di masyarakat Sulawesi Utara.

Selain itu serbuan vaksinasi masih tetap berlangsung hingga 4 Agustus 2021 di Balai Prajurit Lanud SRI dengan dosis kedua vaksin Sinovac.

“Ya benar kami melaksanakan kegiatan ziarah ke Taman Makam Pahlawan serta melaksanakan kegiatan donor darah, hal ini dalam rangka Hari Bhakti ke-74 TNI AU,” ujar Danlanud Sam Ratulangi Marsma TNI Mohamad Satriyo Utomo, Jumat (30/7/2021).

Masih kata Marsma Satriyo, rombongan ziarah hanya berjumlah setengah dari kekuatan personel Lanud Sam Ratulangi, karena mentaati aturan PPKM dan menerapkan physical distancing dan pembatasan aktivitas.

“Susunan personel ziarah hanya setingkat peleton ditambah ibu PIA Ardhya Garini Lanud Sam Ratulangi,” ungkapnya.

Sedangkan kegiatan upacara Hari Bhakti Ke-74 TNI AU, yang dilaksanakan Lanud Sam Ratulangi dilaksanakan pada Kamis (29/7/2021), yang dilaksanakan secara Daring, diikuti Komandan dan Para Perwira Staf di ruang kerja Komandan di Mako “Tentara Langit” Lanud Sam Ratulangi.

Kegiatan serupa juga dilaksanakan di semua pangkalan TNI AU (Lanud), seluruh Indonesia dan seluruh Komando Utama TNI AU.

Dalam pelaksanaannya tetap memperhatikan protokol kesehatan Covid-19. (Tim)

Jaksa Agung Lantik Pejabat Eselon II Diantaranya Kajati Banten

Foto: Jaksa Agung RI ST Burhanuddin

dutainfo.com-Jakarta: Jaksa Agung RI ST Burhanuddin, melantik 45 pejabat eselon II, diantarnya Kepala Kejaksaan Tinggi Banten Asep Nana Mulyana yang dilantik menjadi Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Barat, Reda Manthovani yang sebelumya menjabat Kepala Biro Perencanaan pada Jaksa Agung Muda Pembinaan, dilantik menjadi Kepala Kejaksaan Tinggi Banten, sedangkan Febrie Adriansyah dilantik menjadi Kepala Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta.

Pelantikan para pejabat eselon II itu dilaksanakan di Kejaksaan Agung RI, Jl Sultan Hasanuddin, Jakarta Selatan, secara virtual di You Tube Kejaksaan Agung RI.

“Atas nama pribadi maupun institusi saya mengucapkan selamat bertugas kepada pejabat yang baru dilantik saya yakin penempatan saudara pada posisi yang baru akan semakin memberikan nilai tambah dan manfaat bagi kemajuan lembaga ini,” Jaksa Agung RI, ST Burhanuddin, Kamis (29/7/2021).

Selain itu ST Burhanuddin juga meminta kepada para pejabat yang dilantik agar mendukung kebijakan pemerintah terkait pandemi Covid-19 salah satunya pendampingan percepatan realisasi anggaran Covid-19.

Masih kata Jaksa Agung, terkait penanganan persoalan hukum disesuaikan dengan memperhatikan nilai-nilai budaya kearifan lokal masyarakat setempat, namun tetap berpijak pada aturan hukum positif yang berlaku.

Dari 45 pejabat eselon II Kejaksaan yang dilantik oleh Jaksa Agung diantaranya yakni:

1. Asri Agung Putra Kepala Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta dilantik menjadi Sekertaris Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus pada Kejaksaan Agung RI.

2. Febrie Adriansyah, Direktur Penyidikan pada Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus Kejaksaan agung RI, dilantik menjadi Kepala Kejaksaan Tinggi DKI, Jakarta.

3. Asep Nana Mulyana, Kepala Kejaksaan Tinggi Banten, dilantik menjadi Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Barat.

4. Reda Manthovani, Karo Perencanaan pada Jaksa Agung Muda Pembinaan Kejagung RI, dilantik menjadi Kepala Kejaksaan Tinggi Banten. (Tim)

Kapolres Jakbar Dan Dandim 0503/JB Dampingi Kapolda Metro Jaya Tinjau Vaksin Merdeka

Foto: Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran didampingi Kapolres Jakarta Barat Kombes Pol Ady Wibowo dan Dandim 0503/JB Kolonel Inf Dadang Ismail Marzuki S.I.P

dutainfo.com-Jakarta: Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran bersama Kapolres Jakarta Barat Kombes Pol Ady Nugroho dan Dandim 0503/JB Kolonel Inf Dadang Ismail Marzuki S.I.P, meninjau Vaksin Merdeka, di SMK Satria, Srengseng, Kembangan, Jakarta Barat, Rabu (28/7/2021).

Dalam kesempatan itu Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran, mengatakan pihak Polda Metro Jaya sudah memetakan RW di Jakarta yang capaian vaksinnya masih rendah.

“Total ada Sekitar 900 RW di Jakarta yang penduduknya banyak namun capaian vaksi. Masih rendah,” ujar Irjen Fadil Imran.

Dari 900 RW itu, Polda Metro Jaya akan membentuk posko vaksin Covid-19 yang bertemakan “Vaksin Merdeka”.

“Kami harap bersama Gubernur DKI Jakarta, jumlah vaksin mencapai 100 persen saat 17 Agustus 2021,” ungkap Fadil.

Masih kata ungkap Fadil, di Jakarta Barat ada 209 RW yang masih rendah capaian vaksinasi.

Misalnya di RW 5 dan RW 6 Srengseng, Kembangan, Jakarta Barat, dari kedua RW itu ada sekitar 1.750 warga yang belum divaksin.

Sehingga nantinya apabila dalam sehari 200 warga di satu RW disuntik vaksin maka delapan hari kemudian capaian target vaksin akan tercapai.

“Vaksin Merdeka juga berkolaborasi dengan Kementerian Kesehatan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayan dalam penyediaan tenaga kesehatan.

Vaksin Merdeka di Jakarta Barat sambung Fadil, terselenggara atas kolaborasi Polres Jakarta Barat dan Yayasan Tunas Bhakti Nusantara.

Tenaga kesehatan yang dilibatkan dari dokter, perawat, maupun mahasiswa bidang kedokteran/tingkat akhir yang di koordinir dari yayasan.

“Jadi kalau dulu pejuang angkat bambu runcing kalau sekarang tenaga kesehatan angkat jarum suntik, sekarang masyarakat tinggal singsingkan lengan baju untuk siap disuntik,” kata Fadil.

Turut hadir mendampingi Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran, diantaranya, Kapolres Jakarta Barat Kombes Pol Ady Wibowo, Dandim 0503/JB Kolonel Inf Dadang Ismail Marzuki S.I.P, Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus, dan Kabid Dokkes Polda Metro Jaya Kombes Pol Didiet Setioboedi. (Tim)

Aktor Jeff Smith Sidang Perdana Di PN Jakbar

dutainfo.com-Jakarta: Aktor Jeff Smith menjalani sidang perdana secara virtual di Pengadilan Negeri Jakarta Barat pada, Rabu (28/7/2021).

Sidang perdana kasus narkoba hari ini Jeff Smith dengan agenda pembacaan dakwaan dari Jaksa Penuntut Umum (JPU) pada Kejaksaan Negeri Jakarta Barat.

Jaksa Penuntut Umum Miranda, mengatakan Jeff Smith melanggar Pasal 111 ayat 1 dan Pasal 111 UU No 35 Tahun 2009 tentang narkotika.

Terdakwa Jeff Smith terbukti menggunakan narkotika golongan satu dalam bentuk tanaman.

Sebelumnya diberitakan Polres Jakarta Barat, telah menangkap Aktor Jeff Smith terkait penyalahgunaan narkoba jenis ganja, pada Kamis (15/4/2021).

Rencana sidang lanjutan dengan agenda tuntutan akan digelar Rabu (4/8/2021). (Tim)